Senam Pagi Pengadilan Tinggi Gorontalo

Senam Pagi Pengadilan Tinggi Gorontalo

Gorontalo, Jum’at 16 Juni 2023. Kegiatan rutin setiap Jum’at pagi selain olahraga dan bekerja bakti, Pengadilan Tinggi Gorontalo melaksanakan senam pagi. Senam pagi kali ini dipandu oleh instruktur senam dari warga Pengadilan Tinggi Gorontalo yaitu Ibu Ervina Lumbato dan Ibu Nofi Kartianasari, dengan diikuti oleh seluruh warga Pengadilan Tinggi Gorontalo.

Dilaksanakan di halaman depan kantor Pengadilan Tinggi Gorontalo senam pagi ini diharapkan dapat menjaga metabolisme tubuh dan menjaga kesehatan jasmani dan rohani. Dengan dilaksanakanya kegiatan rutin tersebut diharapkan dapat menjaga kondisi tubuh seluruh pegawai Pengadilan Tinggi Gorontalo agar tetap fit dan bugar serta dapat melaksanakan pekerjaan dengan prima.