Rapat IKAHI Provinsi Gorontalo Bahas Penyempurnaan AD/ART dan Program Kerja Kepengurusan 2025–2028

Rapat IKAHI Provinsi Gorontalo Bahas Penyempurnaan AD/ART dan Program Kerja Kepengurusan 2025–2028

Gorontalo, 6 November 2025 – Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) Provinsi Gorontalo menyelenggarakan Rapat Anggota Provinsi Gorontalo dengan agenda pembahasan bahan masukan dan saran terkait penyempurnaan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) IKAHI serta penyusunan program kerja kepengurusan masa bakti 2025–2028. Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid, bertempat di Command Center Pengadilan Tinggi Gorontalo dan melalui aplikasi Zoom Meeting pada Rabu, 5 November 2025 pukul 09.00 WITA.

Rapat tersebut diikuti oleh seluruh satuan kerja peradilan di wilayah hukum Provinsi Gorontalo, baik dari lingkungan Peradilan Umum, Peradilan Agama serta Peradilan Tata Usaha Negara. Peserta dari lingkungan Peradilan Umum meliputi Pengadilan Tinggi Gorontalo, Pengadilan Negeri Gorontalo, Pengadilan Negeri Limboto, Pengadilan Negeri Tilamuta, dan Pengadilan Negeri Marisa. Dari lingkungan Peradilan Agama hadir perwakilan Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo, Pengadilan Agama Gorontalo, Pengadilan Agama Limboto, Pengadilan Agama Tilamuta, Pengadilan Agama Kwandang, dan Pengadilan Agama Suwawa. Sementara dari lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara turut hadir Pengadilan Tata Usaha Negara Gorontalo.

Acara dibuka secara resmi oleh Yang Mulia Ketua Pengadilan Tinggi Gorontalo, Dr. Yapi, S.H., M.H., yang dalam sambutannya menyampaikan pentingnya soliditas dan koordinasi antaranggota IKAHI untuk memperkuat organisasi dan meningkatkan kontribusi bagi dunia peradilan.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan bahan masukan dan saran dari masing-masing satuan kerja mengenai berbagai permasalahan dan usulan perbaikan dalam rangka penyempurnaan AD/ART IKAHI serta penyusunan program kerja kepengurusan masa bakti 2025–2028. Sesi pembahasan ini dipimpin oleh Yang Mulia Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Gorontalo, Bapak Sutaji, S.H., M.H.

Rapat berjalan dengan lancar dan penuh semangat kebersamaan. Diharapkan hasil pembahasan tersebut dapat menjadi kontribusi nyata dari IKAHI Provinsi Gorontalo dalam memperkuat peran dan fungsi organisasi di tingkat nasional.